Pendidikan Sekolah

ATP Kimia Analis Kurikulum Merdeka SMK Kelas 10

0 Comments
Home
Pendidikan
Sekolah
ATP Kimia Analis Kurikulum Merdeka SMK Kelas 10
Alur dan Tujuan Pembelajaran (ATP) Kimia Analis Kurikulum Merdeka SMK Kelas 10. Materi pada kelas 10 merupakan dasar-dasar Program Keahlian

Dalam rangka pemulihan pembelajaran tahun 2022 s.d. 2024, Kemendikbudristek mengeluarkan kebijakan bahwa sekolah yang belum siap untuk menggunakan Kurikulum Merdeka masih dapat menggunakan Kurikulum 2013 sebagai dasar pengelolaan pembelajaran. (Sumber: https://kurikulum.gtk.kemdikbud.go.id)

ATP Kimia Analis Kurikulum Merdeka SMK Kelas 10

 Begitu juga Kurikulum Darurat yang merupakan modifikasi dari Kurikulum 2013 masih dapat digunakan oleh satuan pendidikan tersebut.

Selain itu pemerintah juga telah menyiapkan bahan ajar Kurikulum Merdeka SMK untuk semua jurusan, yang bisa didapatkan di situs kurikulum.kemdikbud.go.id. Kami juga memberikan contoh ATP Kimia Analis yang dapat dapat digunakan sebagai referensi dan di kembangkan dan digunakan oleh sekolah yang telah melaksanakan Kurikulum Merdeka

Perangkat ajar Kurikulum Merdeka yang disediakan pemerintah antara lain Buku teks dan buku non-teks, contoh-contoh modul ajar, alur tujuan pembelajaran (ATP), contoh projek penguatan profil pelajar Pancasila, contoh kurikulum operasional satuan pendidikan

Berikut contoh Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Dasar-dasat Kimia Analis

ALUR DAN TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP)


Mapel : DASAR-DASAR KIMIA ANALIS
Jumlah Jam : 432 JP
Fase : E

Rasional

Alur tujuan pembelajaran ini dibuat dengan memberikan gambaran terkait proses bisnis dan perkembangan teknologi di bidang kimia analisis untuk menumbuhkan motivasi dan memberikan pengetahuan mengenai profesi dan kewirausahaan serta dapat membaca peluang bisnis di bidang kimia analisis.

Setelah itu, peserta didik diberikan pemahaman mengenai K3LH dan budaya kerja industry sebagai landasan untuk dapat mencegah bahaya dan resiko di laboratorium dan bagaimana cara pencegahan dan penanganan keadaan darurat.

Kemudian peserta didik diberi pemahaman mengenai pengelolaan alat dan bahan serta fasilitas laboratorium. Setelah itu peserta didik diajak untuk mempelajari hukum-hukum dasar kimia, konsep mol dan stoikiometri supaya peserta didik mampu menyelesaikan perhitungan-perhitungan kimia yang bisa diterapkan dalam pembuatan larutan standar. Pemahaman yang diperoleh tersebut kemudian dapat diaplikasikan pada pelaksanaan analisis kualitatif dan kuantitatif sederhana yang berupa analisis anion dan kation, analisis titrimetri, dan analisis gravimetri.

TAHAP I
  • Memahami proses bisnis laboratorium kimia analisis (TP1)
  • Memahami proses bisnis industri yang melibatkan kimia analisis (TP2)
  • Memahami perawatan peralatan kimia analisis (TP3)
  • Memahami pengelolaan sumber daya manusia dengan memperhatikan potensi dan kearifan lokal. (TP4

TAHAP II
  • memahami perkembangan teknologi kimia analisis (TP5)
  • Memahami isu-isu global tentang Revolusi Industri 4.0 terkait kimia analisis (TP6)
  • Memahami isu-isu global tentang Teknik digitalisasi terkait kimia analisis, (TP7)
  • Memahami isu-isu global tentang perubahan iklim terkait kimia analisis(TP8)
  • Memahami isu-isu global tentang aspek-aspek ketenagakerjaan terkait kimia analisis(TP9)

TAHAP III
  • Memahami profesi dan kewirausahaan (job-profile dan technopreneur) dalam bidang kimia analisis (TP10)
  • Memahami peluang usaha di bidang kimia analisis serta dunia kerja bidang kimia analisis (TP11)
  • Melaksanakan pembelajaran berbasis proyek nyata sebagai simulasi proyek kewirausahaan (TP12)

TAHAP IV
  • Menerapkan praktik-praktik kerja yang aman (TP25)
  • Mengenal bahaya-bahaya di tempat kerja, (TP26)
  • Menerapkan prosedur-prosedur dalam keadaan darurat, (TP27)
  • Menerapan budaya kerja industri (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin), (TP28)
  • Menerapkan K3LH pada pengelolaan limbah B3 dan non B3. (TP29)

Dalam menyusun alur tujuan pembelajaran (ATP) dasar-dasat Kimia Analis diatas yang di perhatikan adalah Elemen, Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP), dan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP).

Contoh lengkap Alur dan Tujuan Pembelajaran (ATP) Dasar-dasar Kimia Analis bisa di unduh di SINI

No comments